Sebelum
acara blogshop kompasiana di malang dimulai hari ini, alhamdulillah
saya sudah bisa tiba di kota pelajar malang setengah hari sebelumnya,
tepatnya sejak sore kemaren (sabtu sekitar pukul 16.00 wib). namun tadi
malam ada satu hal yang membuat saya agak risih, yaitu ketika saya buka
dashboard lapak kompasiana saya, ada pesan masuk yang datangnya dari
admin, seperti ini:
Konfirmasi Telkomsel Kompasiana Blogshop Malang
Terima
kasih atas kesediaan Anda mengikuti Telkomsel Kompasiana Blogshop di
Malang tanggal 18 Juni 2011 nanti. Nama Anda belum dapat udah kami
verifikasi sebagai peserta blogshop karena And belum mengisi no telepon
Anda.
Silahkan lengkapi data pribadi Anda agar dapat terverifikasi sebagai peserta blogshop.
Terima kasih
Admin
padahal saya sudah masukkan nomer handpone di personal information jauh-jauh hari sebelumnya. saat
itu saya langsung “reply” pesan admin tuk menanyakan perihal nomer
telepon yang menjadi persyaratan mengikuti blogshop hari ini, dan apa
kata admin?? untuk lebih jelasnya, lihat aja pesan admin ke lapak saya:
Untuk melengkapi no. telepon, Klik Settings -> Personal
Information -> masukkan alamat email dan password -> Lengkapi data
pada form data diri yang tampil.
Admin
mendapat pesan
itu, langsung saja saya ikuti perintah admin. dan kemudian saya kirim
pesan ke admin bahwa saya sudah lakukan apa yang ia perintahkan.
namun,
hingga saat ini, saya masih bingung, saya terdaftar sebagai peserta
blogshop apa belum ya?? wah…. udah jauh-jauh dari banyuwangi ke malang,
masak nggak jadi ikut blogshop yang sudah saya rencanakan sejak dua
bulan yang lalu, tepatnya setelah ada melihat agenda di
http://blogshop.kompasiana.com/schedules, bahwa ada kunjungan kompasiana
ke malang, pikir saya saat itu “kapan lagi bisa ikut blogshop
kompasiana kalau nggak sekarang, kan selain malang, kota-kota yang
ditempati blogshop jauh ama banyuwangi, semisal Jakarta, bali, makasar,
dll”. dan pokoknya, saya nanti berangkat aja, entah dimana nanti
gimana….pokoknya saya harus ikut. titik, nggak koma. hehe
*hanya catatan kecil tentang keikutsertaan saya di blogshop yang diadakan oleh kompasiana-telkomsel.
(Kampus UIN Malang, pukul 06.47 WIB, beberapa jam sebelum blogshop dimulai)
Komentar
Posting Komentar